Connect With Us

Hendak Diedarkan di Tangerang, Kurir ditangkap Bawa 680 Gram Sabu

Rangga Agung Zuliansyah | Rabu, 23 Juni 2021 | 10:11

Polres Metro Tangerang saat membawa narkoba jenis sabu seberat 680 gram yang di bawa seorang kurir narkoba berinisial SD alias Ompong , Selasa 22 Juni 2021 malam. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Seorang kurir narkoba berinisial SD alias Ompong ditangkap aparat Polres Metro Tangerang saat kedapatan membawa sabu seberat 680 gram, Selasa 22 Juni 2021 malam. 

SD ditangkap di kawasan kuburan China Tanah Cepe, Kecamatan Karawaci, Kota Tangerang.

Sabu ini diketahui dipasok dari Bekasi dan rencananya hendak diedarkan di Tangerang. Pelaku merupakan kurir dari jaringan narkoba antar kota.

"Pelaku membawa sebanyak 680 gram. Nilai barang bukti sekitar ratusan juta rupiah," kata Kasatnarkoba Polres Metro Tangerang Kota AKBP Pratomo Widodo, seperti yang dilansir dari Tribunnews, Rabu 23 Juni 2021. 

Menurutnya, dari barang bukti yang ditemukan, sebanyak 300 gram telah diedarkan dengan sistem tempel. "Karena dari pengakuan SD, sebelumnya turun satu kilogram dari Bekasi," terang Pratomo.

Polres Metro Tangerang saat membawa narkoba jenis sabu seberat 680 gram yang di bawa seorang kurir narkoba berinisial SD alias Ompong , Selasa 22 Juni 2021 malam.

Sisa dari sabu yang diedarkan sebelumnya itu tengah dikejar kepolisian untuk mengungkap jaringan yang lebih luas. 

"Anggota saat ini terus melakukan penyelidikan, untuk mencari tau siapa dan kemana barang tersebut diedarkan. Semoga bisa terungkap," ujar Pratomo.

Tersangka SD alias Ompong dijerat dengan Pasal 114 Ayat (2) subsider Pasal 112 Ayat (2) Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 35 tahun 2009 tentang Narkotika.

"Ancamannya  hukuman minimal 15 tahun penjara," ujarnya. (RAZ/RAC)

KOTA TANGERANG
3..000 Buruh Kota Tangerang Hadiri May Day di Monas

3..000 Buruh Kota Tangerang Hadiri May Day di Monas

Kamis, 1 Mei 2025 | 19:36

Menyambut Hari Buruh Sedunia (May Day) sebanyak 15.000 buruh melakukan aksi unjuk rasa ke lapangan Monas, Jakarta, Kamis 01 Mei 2025. Dari jumlah tersebut, sekitar 3.000 di antaranya berasal dari Kota Tangerang.

SPORT
Arena Olahraga Gelanggang Es dengan Airdome Terbesar se-Asia Tenggara Hadir di BSD City

Arena Olahraga Gelanggang Es dengan Airdome Terbesar se-Asia Tenggara Hadir di BSD City

Senin, 28 April 2025 | 22:50

Olahraga es tengah mengalami pertumbuhan yang cukup pesat di Indonesia, seiring meningkatnya minat masyarakat dalam aktivitas rekreasi hingga kompetisi.

MANCANEGARA
Jepang Butuh Ratusan Ribu Tenaga Kerja, Warga Negara Indonesia Lebih Disukai 

Jepang Butuh Ratusan Ribu Tenaga Kerja, Warga Negara Indonesia Lebih Disukai 

Rabu, 23 April 2025 | 12:03

Di tengah sulitnya mencari pekerjaan di dalam negeri, Jepang justru membuka peluang kerja yang sangat besar bagi tenaga kerja asing, termasuk dari Indonesia.

BANTEN
Hari Buruh, Gubernur Banten Soroti Dampak AI Terhadap Dunia Kerja

Hari Buruh, Gubernur Banten Soroti Dampak AI Terhadap Dunia Kerja

Kamis, 1 Mei 2025 | 22:47

Gubernur Banten Andra Sony menyoroti perkembangan teknologi kecerdasan buatan (AI) terhadap dunia Ketenagakerjaan, saat menghadiri peringatan Hari Buruh Internasional (May Day) di Kabupaten Tangerang, Kamis 1 Mei 2025.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill