Connect With Us

PT TNG Serahkan Keuntungan Rp340 Juta ke Pemkot Tangerang

Fahrul Dwi Putra | Selasa, 15 Oktober 2024 | 22:13

Direktur PT TNG Muhammad Rijal (kanan) menyerahkan dividen kepada Pj Wali Kota Tangerang Nurdin (kiri) pada Selasa, 15 Oktober 2024. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- PT Tangerang Nusantara Global (PT TNG) menyerahkan dividen atau keuntungan sebesar Rp340 juta untuk tahun 2023 kepada Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang, Selasa, 15 Oktober 2024.

Dividen tersebut akan menjadi bagian dari kontribusi perusahaan terhadap Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kota Tangerang. 

Penjabat (Pj) Wali Kota Tangerang Nurdin memberikan apresiasi atas pencapaian PT TNG yang mampu memberikan kontribusi signifikan kepada kas daerah. 

Menurut Nurdin, dividen ini sebagai langkah awal yang positif untuk masa depan perusahaan dan Kota Tangerang.

"Saya kira ini adalah hal yang positif, PT TNG sudah menghasilkan keuntungan dan bisa berkontribusi untuk APBD Kota," ujar Nurdin.

Nurdin juga mengajak masyarakat untuk mendukung produk-produk berupa layanan dari PT TNG, seperti transaksi non-tunai di layanan transportasi umum bus Si Benteng dan angkot Si Tayo. 

Melalui penggunaan layanan ini, masyarakat turut berkontribusi dalam pengembangan bisnis PT TNG, yang pada akhirnya akan meningkatkan kualitas pelayanan.

"Dengan menggunakan transaksi elektronik, Bapak dan Ibu sudah turut membantu bisnis PT TNG, sekaligus Insya Allah akan meningkatkan pelayanan kepada masyarakat," tutup Nurdin.

Sementara itu, Direktur Utama PT TNG Muhammad Rizal menjelaskan, penyerahan dividen ini sesuai dengan hasil Rapat Pemegang Saham (RPS) tahun 2023.

"Kami telah mencapai target yang diharapkan. Kedepannya, kami akan terus berupaya agar pencapaian ini bisa ditingkatkan," tukasnya. 

BANDARA
Amankan Arus Nataru, BNN Kota Tangerang Tes Urine Puluhan Pilot dan Pramugari di Bandara Soetta

Amankan Arus Nataru, BNN Kota Tangerang Tes Urine Puluhan Pilot dan Pramugari di Bandara Soetta

Rabu, 24 Desember 2025 | 22:30

Menjelang puncak arus mudik Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2026, Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Tangerang melakukan langkah preventif ketat di sektor transportasi udara.

TANGSEL
Kerja Sama Sampah Tangsel Berlanjut, Kota Serang Dapat Rp57 Miliar Per Tahun

Kerja Sama Sampah Tangsel Berlanjut, Kota Serang Dapat Rp57 Miliar Per Tahun

Kamis, 1 Januari 2026 | 22:04

Pemerintah Kota (Pemkot) Serang resmi melanjutkan kerja sama pengelolaan sampah dengan Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel).

TEKNO
Abadikan Liburan Bak Fotografer Profesional, vivo V60 Series Hadirkan Teknologi Kamera ZEISS dan AI

Abadikan Liburan Bak Fotografer Profesional, vivo V60 Series Hadirkan Teknologi Kamera ZEISS dan AI

Jumat, 26 Desember 2025 | 17:59

vivo Indonesia resmi menghadirkan vivo V60 Series, sebuah generasi baru smartphone yang dirancang khusus sebagai "holiday kit" terbaik, untuk mengabadikan momen liburan dengan lebih jernih, kreatif, dan bermakna.

SPORT
Media Kanada Sebut PSSI Sudah Tunjuk John Herdman Tangani Timnas Indonesia, Gajinya Rp670 Juta per Bulan

Media Kanada Sebut PSSI Sudah Tunjuk John Herdman Tangani Timnas Indonesia, Gajinya Rp670 Juta per Bulan

Senin, 29 Desember 2025 | 07:11

Nama John Herdman dikabarkan semakin dekat untuk menempati kursi pelatih kepala Timnas Indonesia. Media Kanada, Waking The Red, melaporkan bahwa pelatih asal Inggris tersebut telah mencapai kesepakatan dengan PSSI

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill