Connect With Us

Semangat Sempat Down, Tim Bola Tangan Kota Tangerang Kembali Bermain Ganas di Porprov Banten

Nur Fitriani | Jumat, 25 November 2022 | 13:27

Ketua Cabor Asosiasi Bola Tangan Indonesia (ABTI) Kota Tangerang Jatmiko. (@TangerangNews / Nur Fitriani)

TANGERANGNEWS.com-Ketua Cabor Asosiasi Bola Tangan Indonesia (ABTI) Kota Tangerang Jatmiko mengatakan, pihaknya telah melakukan uji coba atlet-atlet bola tangan dan latihan intens dimulai dari bulan Agustus 2022.

Pada Jumat 25 November 2022, Tim Putri Kota Tangerang melawan tim Putri Kabupaten Serang. Dilanjutkan Tim Putra Kota Tangerang melawan Kabupaten Serang. Lalu, Tim Putra Kota Tangerang melawan Kabupaten Pandeglang.

Seperti yang diketahui, pada 24 November 2022, pertandingan bola tangan dimenangkan Tim Putra Kota Tangerang melawan Kabupaten Tangerang, dengan skor 25-26 .

"Lawan yang berat dari Tim Putra Putri Kabupaten Tangerang dan Tim Putri Kabupaten Serang. Meskipun sempat kalah, tapi latihan tidak sia-sia hingga kemarin bisa menang," jelas Jatmiko.

Ia mengatakan, mental dan semangat para atlet sempat mengalami penurunan dikarenakan belum seimbang dalam menghadapi lawan.

"Kami datangkan psikolog dan meminta cara mengatasi permasalahan ini. Setelah mendapat treatment, keesokan harinya para pemain bermain ganas," ungkap Jatmiko.

Jatmiko memberitahukan, pengurus juga bergerak cepat dalam menjaga kesehatan para atlet, memberikan suplai suplemen, vitamin dan rutin mengecek kesehatan.

"Semalam, kiper tim putri mengalami demam. Alhamdulillah tim medis langsung menangani dan sekarang kondisi kiper sudah membaik," ucap Jatmiko.

Meskipun Kota Tangerang sudah berada di posisi peringkat atas, tidak boleh meremehkan lawan dan bermain sportif. "Target Kota Tangerang mendapatkan emas. Sebelumnya, ada 2 nomor sudah membawa emas," ujar Jatmiko.

NASIONAL
Biaya Haji 2026 Disepakati Turun Jadi Rp54 Juta per Jamaah

Biaya Haji 2026 Disepakati Turun Jadi Rp54 Juta per Jamaah

Kamis, 30 Oktober 2025 | 17:58

Pemerintah bersama Komisi VIII DPR RI akhirnya menyetujui besaran Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih) tahun 1447 Hijriah/2026 Masehi sebesar Rp54.193.807 per jamaah.

BISNIS
Bukan Produk Luar Negeri, Handuk Ternama Terry Palmer Lahir dan Merintis dari Tangerang

Bukan Produk Luar Negeri, Handuk Ternama Terry Palmer Lahir dan Merintis dari Tangerang

Rabu, 5 November 2025 | 12:58

Siapa sangka salah satu merek handuk ternama, Terry Palmer ternyata berasal dari Indonesia. Brand yang dikenal akan kualitas premiumnya ini berdiri di bawah naungan PT Indah Jaya Textile Industry, sebuah perusahaan tekstil asal Tangerang, Banten

OPINI
Birokrasi Lumpuh di Era VUCA Akibat Ajal Meritokrasi dan Kronisme Lokal

Birokrasi Lumpuh di Era VUCA Akibat Ajal Meritokrasi dan Kronisme Lokal

Jumat, 31 Oktober 2025 | 12:05

Sistem birokrasi Indonesia pasca-reformasi dibangun di atas optimisme tinggi terhadap meritokrasi. Konsep ini, yang secara ilmiah berarti sistem yang menempatkan seseorang berdasarkan kemampuan, keahlian, dan kinerja (merit), tertuang dalam UU ASN

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill