Connect With Us

Update Klasemen Sementara Olimpiade Paris 2024, Indonesia Naik Peringkat Susul Filipina

Fahrul Dwi Putra | Jumat, 9 Agustus 2024 | 10:11

Ilustrasi Olimpiade Paris 2024. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Indonesia berhasil naik ke posisi ke-28 dalam klasemen sementara perolehan medali Olimpiade Paris 2024. 

Gregoria Mariska Tunjung menjadi atlet pertama yang membawa pulang medali bagi Indonesia di Olimpiade ini, dengan meraih perunggu dalam cabang bulutangkis tunggal putri.

Lalu, Emas pertama Indonesia disumbangkan oleh Veddriq Leonardo dari cabang panjat tebing nomor speed pada Kamis, 8 Agustus 2024, dilansir dari DetikSport. 

Rizki Juniansyah kemudian menambah perolehan medali emas bagi Indonesia dari angkat besi, dengan total angkatan seberat 354 kg, terdiri dari 155 kg untuk snatch dan 199 kg untuk clean & jerk.

Dengan tambahan emas ini, Indonesia kini menduduki peringkat ke-28 dalam klasemen perolehan medali. 

Sementara Filipina berada di peringkat 25, memiliki dua emas dan dua perunggu. Sedangkan, Thailand menempati peringkat 32 dengan perolehan satu emas, tiga perak, dan dua perunggu.

Saat ini, Amerika Serikat masih memimpin klasemen dengan total 30 medali emas, 38 perak, dan 35 perunggu. 

China berada di peringkat kedua dengan 28 emas, 25 perak, dan 19 perunggu, diikuti oleh Australia di peringkat ketiga dengan 18 emas, 14 perak, dan 13 perunggu.

Klasemen Sementara Olimpiade Paris 2024

1. Amerika Serikat: 30 emas, 38 perak, 35 perunggu

2. China: 28 emas, 25 perak, 19 perunggu

3. Australia: 18 emas, 14 perak, 13 perunggu

4. Prancis: 14 emas, 18 perak, 21 perunggu

Negara-Negara Asia Tenggara

25. Filipina: 2 emas, 2 perunggu

28. Indonesia: 2 emas, 1 perunggu

32. Thailand: 1 emas, 3 perak, 2 perunggu

TANGSEL
Longsoran Sampah TPA Cipeucang Bikin Kali Meluap Warna Hitam Pekat, Rumah Warga Kebanjiran

Longsoran Sampah TPA Cipeucang Bikin Kali Meluap Warna Hitam Pekat, Rumah Warga Kebanjiran

Selasa, 18 November 2025 | 21:23

Banjir melanda permukiman warga sekitar TPA Cipeucang, Kampung Nambo, Kelurahan Serpong, Kecamatan Serpong, Kota Tangerang Selatan, akibat longsoran sampah saat hujan deras mengguyur kawasan tersebut, pada Selasa 19 November 2025.

SPORT
Rekor Tak Terkalahkan Persita Terhenti Usai Dikalahkan PSBS Biak 1-2

Rekor Tak Terkalahkan Persita Terhenti Usai Dikalahkan PSBS Biak 1-2

Jumat, 7 November 2025 | 11:19

Persita Tangerang harus pulang tanpa poin setelah tumbang 1-2 dari PSBS Biak pada lanjutan pekan ke-12 BRI Super League 2025/2026 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Kamis, 6 November 2025, sore WIB.

HIBURAN
40 Tahun Berkarier, Aktor Tom Cruise Akhirnya Raih Piala Oscar 

40 Tahun Berkarier, Aktor Tom Cruise Akhirnya Raih Piala Oscar 

Selasa, 18 November 2025 | 12:36

Aktor Hollywood Tom Cruise akhirnya menerima pengakuan tertinggi dari Academy of Motion Picture Arts and Sciences lewat penganugerahan Academy Honorary Award pada Governors Awards 2025 atau Piala Oscar.

OPINI
Jangan Biarkan Iblis Tertawa!

Jangan Biarkan Iblis Tertawa!

Senin, 17 November 2025 | 17:49

Pada dasarnya setiap manusia yang memasuki jenjang pernikahan akan selalu berharap agar pernikahannya langgeng hingga menua bersama. Memiliki anak, cucu, buyut, dan seterusnya hingga maut memisahkan mereka.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill