Connect With Us

Shin Tae-yong Beberkan Alasan Timnas Indonesia Kalah dari China 2-1

Fahrul Dwi Putra | Rabu, 16 Oktober 2024 | 08:34

Timnas Indonesia melawan China dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Qingdao Youth Football pada Selasa, 15 Oktober 2024. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Timnas Indonesia harus menelan kekalahan 1-2 dari China dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Qingdao Youth Football pada Selasa, 15 Oktober 2024.

Atas hasil tersebut, Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong tetap mengapresiasi para pemain yang sudah berjuang maksimal dan menunjukkan perlawanan cukup sengit sepanjang pertandingan.

Shin mengakui bahwa anak asuhnya sudah mencoba berbagai cara untuk bisa mencuri poin dari tuan rumah. 

Namun, China yang bermain di hadapan pendukung sendiri tampak memiliki motivasi yang lebih besar dalam pertandingan ini.

"Baik China maupun Indonesia sebetulnya sama-sama menunjukkan keinginan untuk menang. Akan tetapi, keinginan Tiongkok jauh lebih besar," jelas Shin.

Meski kecewa dengan hasil pertandingan, pelatih asal Korea Selatan ini meminta timnya untuk tidak terlalu lama meratapi kekalahan tersebut. 

Shin menegaskan, Timnas Indonesia akan bangkit dan lebih siap dalam laga-laga selanjutnya, yang dijadwalkan berlangsung pada November 2024 mendatang.

"Timnas Indonesia bakal mempersiapkan diri lebih baik untuk pertandingan berikutnya dengan kondisi yang jauh lebih baik," tambahnya.

Kekalahan dari China ini menjadi yang pertama bagi Timnas Indonesia di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Meski begitu, posisi Garuda di Grup C masih aman di peringkat 5 dengan raihan 3 poin.

TOKOH
Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Rabu, 3 Desember 2025 | 18:21

Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor senior Epy Kusnandar meninggal dunia pada Rabu, 3 Desember 2025.Informasi tersebut pertama kali dibagikan melalui unggahan akun Instagram istrinya, Karina Ranau.

WISATA
Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Selasa, 20 Januari 2026 | 19:51

Tugu titik nol Kabupaten Tangerang yang sempat menjadi kontroversi lantaran memakan anggaran sebesar Rp2,3 miliar kini sudah mulai beroperasi dan dipergunakan sebagai taman literasi digital untuk masyarakat.

HIBURAN
Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Senin, 19 Januari 2026 | 14:33

Aktris sekaligus produser Prilly Latuconsina secara resmi mengumumkan pengunduran dirinya dari Sinemaku Pictures, rumah produksi yang ia dirikan bersama Umay Shahab sejak 2019.

TANGSEL
Buntut Guru Lecehkan Siswa, Seluruh PAUD hingga SMP di Tangsel Bakal Dipasang CCTV

Buntut Guru Lecehkan Siswa, Seluruh PAUD hingga SMP di Tangsel Bakal Dipasang CCTV

Kamis, 22 Januari 2026 | 20:09

Geram atas kasus pelecehan seksual yang menimpa puluhan siswa di SDN Rawabuntu 01 Serpong, Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Benyamin Davnie, langsung mengambil langkah tegas.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill