Connect With Us

Hendak Kabur Setelah Tabrak Motor, Pengemudi Avanza Dikejar Warga di Pamulang

Yudi Adiyatna | Sabtu, 2 September 2017 | 16:00

Ilustrasi Kecelakaan. (Jogjaku/Google / TangerangNews)

TANGERANGNEWS.com-Seorang pengendara Mobil Avanza harus berurusan dengan kepolisian setelah mobil yang dikendarainya dengan kecepatan tinggi menabrak dua unit sepeda motor di Jalan Pajajaran, dekat gang H Saidin Pamulang, Kota Tangsel, Jumat (1/9/2017) malam.

Kasat Lantas Polres Tangsel Ajun Komisaris Polisi Lalu Hedwin kepada TangerangNews.com  menerangkan, mulanya mobil Avanza bernomor Polisi B-1399-UYU yang dikendarai Abidin,21, warga Ciamis, melaju dengan cepat kecepatan tinggi dari arah Universitas Pamulang ke arah pacuan kuda Pamulang. BACA JUGA : Kabur Usai Tabrak Pengendara Motor, Mobil Ini Diamuk Massa di Karawaci

"Kemudian mobil menabrak pengendara sepeda motor Honda CB150R dari arah bersamaan, setelah itu menabrak kembali kendaraan sepeda motor Yamaha Fino yang sedang terparkir," ungkap Kasat Lantas, Sabtu (2/9/2017).

Setelah menabrak dua buah sepeda motor tersebut, pengendara mobil berusaha kabur melarikan diri. Namun upayanya tersebut berhasil digagalkan warga yang terlanjur emosi dan sempat menahan mobil milik pelaku. BACA JUGA : Tabrak Truk Sampah di Cikupa, Karyawan PT Mayora Luka Parah

"Tidak ada korban jiwa, korban hanya mengalami luka-luka dan kendaraan sudah dievakuasi" tutur Lalu.

Akibat kejadian tersebut terdapat kerusakan pada mobil avanza mengalami pecah pintu samping kanan, ban samping kiri bocor. Keursakan juga dialami sepeda motor CB150R dan Yamaha Fino.(RAZ)

BISNIS
Dorong Regenerasi Petani Kopi,  Roemah Koffie Salurkan 1.000 Beasiswa Sarjana

Dorong Regenerasi Petani Kopi, Roemah Koffie Salurkan 1.000 Beasiswa Sarjana

Senin, 3 November 2025 | 15:11

Roemah Koffie menyalurkan program beasiswa inovatif bagi 1.000 mahasiswa pertanian, dengan fokus pada regenerasi petani kopi.

HIBURAN
JNE Jadi Mitra Logistik Resmi Indonesia International Pet Expo 2025 di ICE BSD Tangerang

JNE Jadi Mitra Logistik Resmi Indonesia International Pet Expo 2025 di ICE BSD Tangerang

Senin, 3 November 2025 | 19:13

Pameran hewan peliharaan terbesar di Indonesia, Indonesia International Pet Expo (IIPE) 2025, kembali menggandeng JNE sebagai Official Logistics Partner untuk ketiga kalinya.

TEKNO
Tidak Disangka, 10 Provinsi Ini Masih Gunakan Telepon Kabel, Banten Nomor 4

Tidak Disangka, 10 Provinsi Ini Masih Gunakan Telepon Kabel, Banten Nomor 4

Senin, 3 November 2025 | 19:39

Di tengah era serba digital dan dominasi ponsel pintar, penggunaan telepon kabel ternyata belum sepenuhnya punah di Indonesia.

KOTA TANGERANG
Hadapi Cuaca Ekstrem hingga Akhir Tahun, Pemkot Tangerang Fokus Sampah, Drainase, hingga Pohon Tumbang

Hadapi Cuaca Ekstrem hingga Akhir Tahun, Pemkot Tangerang Fokus Sampah, Drainase, hingga Pohon Tumbang

Senin, 3 November 2025 | 21:18

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang menggelar Rapat Kewilayahan menyerap aspirasi sekaligus menggeber strategi mitigasi komprehensif menghadapi puncak musim penghujan dan cuaca ekstrem yang diperkirakan terjadi hingga akhir tahun.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill