Connect With Us

Pemkab Tangerang Gelontorkan Rp4,8 Miliar Perbaiki Jalan Kali Perancis Dadap

Rangga Agung Zuliansyah | Rabu, 17 November 2021 | 12:13

Kondisi jalan Kali Perancis yang rusak di Kecamatan Kosambi, Kabupaten Tangerang (@TangerangNews / Rangga A Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Pemerintah Kabupaten Tangerang tengah melakukan perbaikan Jalan Raya Perancis di Kelurahan Dadap, Kecamatan Kosambi. Anggaran yang digelontorkan untuk perbaikan tersebut mencapai Rp4,8 miliar.

Kepala Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air (DBMSDA) Kabupaten Tangerang, Slamet Budhi Mulyanto mengatakan, dari 3.300 meter ruas Jalan Raya Perancis rusak yang masuk wilayah Kabupaten Tangerang, pihaknya baru menangani 800 meter.

"Dengan anggaran mencapai Rp 4,8 miliar. Pengerjaan sudah berjalan dua pekan," seperti dilansir dari Detikcom, Rabu 17 November 2021.

Menurutnya pekerjaan saat ini sedang dalam tahap rehab berat dan dengan bongkaran beton. "Rencana selesai 20 Desember," imbuh Slamet.

Jalan Raya Perancis memiliki panjang total sekitar 6 Km, yang masuk dua wilayah yakni Kota dan Kabupaten Tangerang. Namun yang masuk wilayah administratif Kabupaten Tangerang ada 3,3 Km.

Untuk sisa ruas jalan yang masuk wilayah administratif Kota Tangerang, Pemkab telah melakukan koordinasi dengan pihak Pemkot Tangerang.

"Sudah melakukan koordinasi dengan Pemkot Tangerang. Cuma di Pemkot tidak ada anggaran," jelasnya.

WISATA
Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Jumat, 12 April 2024 | 06:54

Selama libur Lebaran 2024, Kota Tangerang memiliki berbagai tempat yang masih dapat dikunjungi.

PROPERTI
AMMAIA Ecoforest Hadirkan Hunian Eksklusif Sejuk dan Ramah Lingkungan di Tangerang, Mulai dari Rp1,8 Miliar

AMMAIA Ecoforest Hadirkan Hunian Eksklusif Sejuk dan Ramah Lingkungan di Tangerang, Mulai dari Rp1,8 Miliar

Rabu, 24 April 2024 | 21:36

Astra Land Indonesia (ALI) melalui kerjasama dua developer properti terkemuka Astra Property dan Hongkong Land, menghadirkan kawasan perumahan eksklusif bernama AMMAIA Ecoforest, di kawasan Suvarna Sutera, Cikupa, Kabupaten Tangerang.

NASIONAL
Jalin Kerja Sama dengan Huawei, PLN Perkuat Fondasi Teknologi Ketenagalistrikan Digital 

Jalin Kerja Sama dengan Huawei, PLN Perkuat Fondasi Teknologi Ketenagalistrikan Digital 

Senin, 29 April 2024 | 18:31

PT PLN (Persero) terus melakukan transformasi perusahaan berbasis digital dan pengembangan teknologi sistem kelistrikan seiring dengan langkah transisi energi.

BANTEN
Prakiraan Cuaca BMKG di Tangerang untuk Senin 29 April 2024

Prakiraan Cuaca BMKG di Tangerang untuk Senin 29 April 2024

Senin, 29 April 2024 | 06:04

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) merilis prakiraan untuk wilayah Tangerang pada Senin, 29 April 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill