Connect With Us

Menkes Resmikan Gedung Pelayanan Terpadu RSK Sitanala

Rangga Agung Zuliansyah | Rabu, 25 Februari 2015 | 12:09

RS Kusta Sitanala (Ran / TangerangNews)

TANGERANG-Menteri Kesehatan (Menkes) RI Nila Farid Moeloek meresmikan gedung pelayanan terpadu dr. Adhyatama di Rumah Sakit Kusta (RSK) Dr. Sitanala, Rabu (25/2) pagi.

 

Gedung tiga lantai tersebut memiliki fasilitas pelayanan gawat darurat, rawat inap, kamar operasi serta ICU. Pembangunan gedung dilakukan bertahap dalam kurun waktu tiga tahun sejak 2012-2014, dengan dana pembangunan bersumber dari APBN.

 

Sementara kelengkapan sarana dan prasarana gedung tersebut bersumber dari dana penerimaan negara bukan pajak dan badan layanan umum.

 

“Nama dr. Adhyatama di gedung pelayanan ini merupakan sebagai bentuk terima kasih atas jasanya membina rumah sakit selama periode 1065 - 1971. Keberadaan RS ini diharapkan dapat menurunkan angka kecatatan pada penderita secara siginifikan," ujar Menkes.

 

Dijelaskannya, sebagai RS Khusus kelas A, Sitanala mempunyai tiga dan fungsi sebagai tempat rujukan tertinggi bagi penanganan kasus kusta.

 

"RS Sitanala pun bisa menjadi sarana pendidikan, penelitian dan pengembangan bagi tenaga medis maupun para medis dalam pengobatan kusta khususnya rehabilitasi kusta," paparnya.

 

Direktur RSK Sitanala Liliana Lazuardy mengatakan, RS tersebut didirikan sejak tahun 1956 sebagai leprosarium kusta dengan nama Leprosarium Sewan dan berkembang menjadi Pusat Rehabilitasi Sitanala.

 Saat ini, RSK Sitanala memiliki 18 poli klinik yang terdiri dari poli klinik kusat, poli klinik umum, poli klinik gigi dan 15 poli klinik spesialis. Ada juga rawat inap kusta, rawat inap umum, IGD, ICU, pelayanan bedah, pelayanan rehabilitasi serta pelayanan penunjang berupa laboratorium, radiologi, gizi, farmasi.

 

 “Dengan 200 tempat tidur, pasien umum lebih banyak dibandingkan pasien kusta. Begitu pula pasien inap umum sekitar 84 persen dan pasien kusta 16 persen,” katanya.

 

 

 

OPINI
Manipulasi Angka Kemiskinan BPS Indonesia vs Data Bank Dunia

Manipulasi Angka Kemiskinan BPS Indonesia vs Data Bank Dunia

Selasa, 13 Mei 2025 | 14:28

Inilah dampak dari sistem kapitalisme dalam pengelolaan ekonomi. Indikator kemiskinan dibuat serendah mungkin agar negara bisa mengklaim berhasil menurunkan angka kemiskinan. Padahal faktanya, kemiskinan tidak benar-benar berkurang

KOTA TANGERANG
PESTA Vaksinasi Rabies Gratis Kembali Digelar di Kota Tangerang, Kuota Terbatas untuk 20 Anabul

PESTA Vaksinasi Rabies Gratis Kembali Digelar di Kota Tangerang, Kuota Terbatas untuk 20 Anabul

Rabu, 14 Mei 2025 | 16:35

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang melalui Dinas Ketahanan Pangan (DKP) kembali menyelenggarakan program vaksinasi rabies gratis untuk hewan peliharaan bertajuk Pekan Steril Anabul Kita (PESTA)

BANDARA
Pesan Permen Ganja dari Thailand, Pelaku Hendak Edarkan ke Sesama Atlet Basket

Pesan Permen Ganja dari Thailand, Pelaku Hendak Edarkan ke Sesama Atlet Basket

Rabu, 14 Mei 2025 | 18:56

Seorang atlet basket Indonesia berinisial JDS, ditangkap aparat Polresta Bandara Soekarno-Hatta karena memesan 869 gram ganja berbentuk permen dari Thailand.

WISATA
Festival Peh Cun Kota Tangerang 2025 Segera Digelar, Catat Jadwal dan Rangkaian Acaranya

Festival Peh Cun Kota Tangerang 2025 Segera Digelar, Catat Jadwal dan Rangkaian Acaranya

Rabu, 7 Mei 2025 | 19:39

Perkumpulan Boen Tek Bio kembali menghadirkan festival tahunan yang menjadi salah satu ciri khas Kota Tangerang yaitu Festival Peh Cun.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill