Connect With Us

Pemprov Banten Luncurkan Situs Info Corona

Mohamad Romli | Selasa, 17 Maret 2020 | 23:03

Logo Provinsi Banten. (Istimewa / Istimewa)

 

TANGERANGNEWS.com-Pemerintah Provinsi Banten meluncurkan situs khusus informasi terkait virus corona (COVID-19), Selasa (17/3/2020).

Di situs ini, warga dapat mengakses infomasi dan data terkait perkembangan virus Corona di Provinsi Banten.

“Pemerintah Provinsi Banten terus meningkatkan kesiapsiagaan dalam menghadapi wabah virus Corona (COVID-19). Salah satunya meluncurkan situs infocorona di https://infocorona.bantenprov.go.id,” terang Kepala Bidang Aplikasi, Informatika, dan Komunikasi Publik Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik Dan Persandian Provinsi Banten, Amal Herawan dalam keterangan resminya, Selasa (17/3/2020).

Informasi yang dipublikasikan dalam situs tersebut diantaranya data orang dalam pemantauan (ODP), data pasien dalam pengawasan (PDP), dan data kasus terkonfirmasi COVID-19 di Banten.

“Pada menu dashboard pengunjung juga bisa mendapatkan berita dan video kesiapsiagaan Pemprov Banten terhadap virus Corona (Covid-19), serta nomor kontak Gugus Tugas COVID-19 Provinsi Banfen yang bisa dihubungi oleh masyarakat,” pungkasnya.(RMI/HRU)

BISNIS
Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Jumat, 9 Januari 2026 | 20:41

Promo spesial berupa potongan harga sampai Rp2 juta ini berlaku hingga akhir Januari untuk membantu konsumen memiliki motor impian dengan lebih mudah dan hemat.

TOKOH
Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Rabu, 3 Desember 2025 | 18:21

Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor senior Epy Kusnandar meninggal dunia pada Rabu, 3 Desember 2025.Informasi tersebut pertama kali dibagikan melalui unggahan akun Instagram istrinya, Karina Ranau.

KOTA TANGERANG
Pendaftaran Dibuka 12 Januari, Ini Syarat Dapat Bansos Mahasiswa Rp6 Juta di Kota Tangerang

Pendaftaran Dibuka 12 Januari, Ini Syarat Dapat Bansos Mahasiswa Rp6 Juta di Kota Tangerang

Jumat, 9 Januari 2026 | 20:27

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang melalui Dinas Sosial (Dinsos) resmi membuka Pendaftaran Bantuan Sosial (Bansos) Mahasiswa untuk Murni Tahun Anggaran 2027.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill